Selasa, November 26, 2013

Lambretta LN 151 Dihargai Rp 50 Juta

Bagi mereka yang sangat merindukan skuter Italia dengan nuansa berbeda, bisa saja memilih Lambretta. Inilah pesaing sesungguhnya dari deretan gagah Piaggio yang selama ini bermain sendiri tanpa rival. Pada JMCS 2012, Probike memajang dan menjual Lambretta LN 151, salah satu model paling laris.

Untuk mendapatkannya, harus punya dana Rp 50 juta. Jika tidak mampu cash, Probike menyediakan fasilitas kredit dengan uang muka bervariasi dan pilihan angsuran sesuai kebutuhan. Paling murah, Rp 691.000 per bulan untuk 47 kali dengan uang muka Rp 23,7 juta yang sudah termasuk asuransi total loss only (TLO) dan biaya administrasi.


Dengan harga cukup tinggi, membawa pulang Lambretta LN 151 rasanya sepadan. Model ini adalah turunan dari Lambretta LN Series yang ngetop di era 1950-1960-an. Ciri khasnya adalah pantat dengan tarikan garis agak meruncing. Ujung belakang tidak begitu runcing karena dipakai untuk lampu belakang dan pelat nomor polisi. Meski demikian, Lambretta yakin model klasik itu tetap menawarkan gaya moderen sesuai kebutuhan bersepeda motor saat ini.

Lambretta mendandani LN 151 dengan simbol khusus sebagai identitas di depan (bawah lampu). Di leher ada emblem dengan warna bendera Italia dan nama desainer.

Kombinasi dua warnanya membuat orang menjadi tertarik. Dasar putih dipadu dengan lima pilihan warna pastel. Juga ada Milk Cyan (biru muda), Milk Yellow (kuning muda), Milk Red (merah), Milk Coral (Jingga), dan Cream Green (hijau tua). Silakan pilih sesuai kepribadian. Mesin yang digunakan berkapasitas 151cc yang menghasilkan tenaga 10,7 PS @7.500 rpm dan torsi 10,8 Nm & 6.000 rpm.



Sumber : kompas.com

Tidak ada komentar: