Senin, November 18, 2013

Di Mana Motor Yamaha 250 cc?

Selama 4 hari pameran motor EICMA Milan digelar, sebenarnya ada satu motor yang tidak menampakkan wujudnya yaitu motor Yamaha 250 cc. Namun di Milan, Yamaha ternyata mengandalkan motor sport Yamaha MT-07 dan Yamaha sepupu MT-09.

Padahal, sosok Yamaha 250 cc yang dikabarkan sebagai YZF-R250 itu sangat dinanti dan diprediksi muncul di ajang bergengsi tersebut. Sebelumnya motor ini akan muncul dengan kode 1WD yaitu motor sport berfairing penuh.

Indikasi munculnya Yamaha 250 cc tahiun 2013 sudah santer sejak tahun lalu. Selama 2012, bos Yamaha India Hiroyuki Suzuki membocorkan kalau Yamaha 250 akan muncul di India pada 2014. Artinya waktu peluncuran mobil sport Yamaha 250 cc sudah dekat.

Namun faktanya, di penghujung 2013 'batang hidung' Yamaha 250 belum juga tampak. Entah apa maksud Yamaha hingga kini masih menutupi motor anyarnya tersebut.

Apakah Yamaha cuma memfokuskan diri ke pasar motor Asia? Sebab Yamaha pernah mengatakan motor sport 250 cc-nya pertama kali akan meluncur di Indonesia.

Kabarnya motor sport ini akan dirakit di Karawang, Jawa Barat. Belum jelas apakah Yamaha 250 ini akan hadir dengan mesin 1 silinder atau 2 silinder.





Sumber : detikoto.com

Tidak ada komentar: