Senin, November 18, 2013

November 2013, Saksi Lahirnya Duo Sportbike Honda CBR

Tokyo Motor Show ke 43 yang akan diselenggarakan di Tokyo Big Sight 23 November - 1 Desember 2013 mendatang akan menjadi saksi lahirnya duo sportbike Honda dari keluarga CBR. Benar, seperti yang kita ketahui bersama munculnya sosok New CBR250R dan New CBR300R dengan sorot mata terbaru menjadi jawaban dari teka-teki motor terbaru Honda.
Tahun 2014 menjadi babak baru bagi beberapa pabrikan motor di seluruh dunia, memang itulah tradisi para pabrikan untuk memberikan produk terbaru kepada para penggemar setianya. Honda juga demikian, sosok CBR yang sering berlalu-lalang di media internasional maupun nasional telah menampilkan secara jelas perubahan wujud sporty-nya.


New Honda CBR250R 2014Hadir dengan dua lini sekaligus yakni mesin 250cc dan 300cc, New Honda CBR memiliki bodywork yang bisa dikatakan sama persis. Tampil mengesankan, keduanya mengusung model headlamp double-eyes yang sepintas sama dengan CBR1000RR Fireblade. Selain sektor 'mata', jika kita perhatikan secara seksama pada fairingnya juga terjadi perubahan, dengan lekukan dan garis body yang lebih 'tajam'.
Mengusung mesin satu silinder DOHC yang masih menjadi andalan pabrikan motor Honda, keduanya diharapkan mampu menandingi 'lari' Kawasaki Ninja 250 dan 300 di pasaran global. Satu keunggulan New CBR300R yang nampak jika dibandingkan Ninja 300 yakni aspek bobot motor yang lebih ringan sekitar 9-10 kg. Jelas ini memberikan keuntungan tersendiri dari segi performa maupun sedikit faktor efisiensi konsumsi bahan bakar New CBR segmen pemula ini.
New Honda CBR250 2014Diprediksi kuat untuk produk terbarunya ini sudah langsung dibekali dengan sistem rem ABS, mengingat dari beberapa foto dan gambar penampakan keduanya menunjukkan sektor disc brake khas teknologi pengereman teraman saat ini - ABS. Meskipun demikian belum ada rincian jelas dari spek mesin New CBR250R, padahal performa New CBR300R sudah lebih dulu tersebar informasinya. Setidaknya pihak Honda berjanji akan memberikan performa New CBR250R melebihi generasi sebelumnya alias lebih beringas di pacuan balap.




Sumber : otosia.com

Tidak ada komentar: