Jumat, November 29, 2013

Honda Vario 125 CBS ISS PGM-FI Irit, Bisa Tembus 76 Km/Liter

http://www.ndiee.com/wp-content/uploads/2013/10/FA_FLYER_VARIO-ISS_edit.jpg 

PT Astra Honda Motor (AHM) beberapa hari yang lalu mengajak beberapa surat kabar otomotif untuk menjajal seberapa irit motor honda vario 125 dalam masalah konsumsi BBM dalam acara Fun Riding Vario 125 CBS with Idling Stop System’ di BSD City, Tangerang.
Inovasi teknologi terbaru dari Honda dengan nama ISS ini dapat membuat konsumsi bensin menjadi lebih irit dibandingkan versi terdahulu dikarenakan mesin akan mati secara otomatis jika berhenti di perempatan dan langsung menyala ketika gas ditarik. Teknologi ini sudah banyak diterapkan pada kendaraan di Amerika dan Eropa sementara itu di Indonesia hanya mobil Honda PCX yang mengaplikasikan teknologi ISS ini.
Dari acara yang diadakan Honda tersebut ada 18 sepeda motor Honda Vario 125 ISS dan ketika pengujian berlangsung rata rata hanya mengkonsumsi bahan bakar 62.3 km/liter. Bahkan ada salah satu peserta yang mencapai 76 km/liter.
Dengan melibas jalan sejauh 15.5 km dengan 11 lampu merah serta kondisi jalan yang datar serta hujan gerimis, konsumsi bensin Honda Vario 125 CBS ISS ini dapat menyentuh angka 76,098 km/liter,” kata Sarwono Edhi, Manager Technical Training Departement Honda.
Terdapat perpedaan dalam konsumsi BBM dari Vario yang diuji coba. Hal tersebut dikarenakan beban muatan yang berbeda. Selain itu perilaku pengemudi juga turut mempengaruhi keiritan motor matik terbaru milik Honda ini misalnya terlalu sering buka-tutup gas akan membuat bensin lebih banyak dikonsumsi.


 Info lebih lanjut : www.kredit-motor.com



Sumber : ndiee.com

Tidak ada komentar: